ini cuma guratan sekelibat band rock&roll yang
tiba - tiba mencuat dilingkungan kampus unpad, jatinangor.
terlahirkan dengan cikal bakal 3 orang pemain,
bung fathi [vokal] -sastra inggris-,
bung budhi [guitar] -sastra inggris-,
bung rei [guitar] -sastra inggris-.
kemudian terlintaskan tuk mencari pemain yg kelak mereka butuhkan,
hingga kemudian terdapatlah mereka:
bung dhika [drum] -fikom-,
bung alex [bas] -sejarah-,
nona tari [keyboard] -faperta-.
namun ketika bung alex dan nona tari pergi di akhir tahun 2006
kami kemudian merekrut pemain guitar baru, yaitu bung AJI dari UPW unpad
berawal dari sebuah caprukan disudut fakultas sastra unpad..
lalu terbesitkanlah gagasan membentuk sebuah band yang bernafaskan
rock&roll. telah beberapa kali terjadi perubahan pemain dan pembatalan
jadwal manggung, namun ternyata itu tak cukup untuk menewaskan nyawa
band ini.
dan hingga terciptalah the CHEESEKACANGBUNCIS pada 7 maret 2006.
hingga kini the cheesekacangbuncis a.k.a thecheese a.k.a the ckb
(sebuah revolusi penggunaan 3nickname dlm band) telah melahirkan
5 buah karya sendiri yang cukup menghebohkan dunia musik se-antero
kos-kosan se-jatinangor.
dalam sebuah mini album bertitle 'rock&roll nyengcle' terdapatlah:
- i'am on blues (2nd single)
- selalu kini dan nanti (hits single)
- run and hide
- fight it to death
- i got the power
dan lagu andalan yg selalu dibawakan dalam setiap kesempatan manggung
tersebut sempat menduduki peringkat pertama dalam D.O.P
[D]aftar [P]encarian [O]rang di RADIO PATROLI POLRES JATINANGOR,CILEUNYI
karena lagu-lagunya yg selalu diputar setiap malam terus meresahkan
para warga kos se-antero jatinangor..
selain itu,,lagu-lagu the CHEESEKACANGBUNCIS pun selalu menggema secara rutin
setiap malam di sebuah kawasan mawar, jatinangor. walaupun selalu saja diakhiri
dengan berurusan kepada pak RW setempat karena masalah yang sama.
oleh karena kebiasaan performa di atas balkon itulah yang menjadikan
kami bukan sebagai BAND GARASI, namun sebagai BAND BALKON!!
namun tak patah semangat, para pemuda tunadana ini terus bertahan
untuk berkarya dan mempertahankan nafas terakhir rock&roll di
dataran jatinangor nun gersang nan jauh di ujung timur bumi pasundan.
dengan berbekal sebatang SAKE [sampoerna kretek] plus segelas
kopi abc mocca, mereka tetap dan akan terus mengibarkan bendera
rock&roll sampai titik darah penghabisan!!
walau pedih terasa,,meski hanya nasi uduk yang berbicara,
tapi the CHEESEKACANGBUNCIS akan tetap berusaha eksis di belantara
musik indie jatinangor.
karena kami bermusik untuk menyalurkan aspirasi,
bukan untuk BASA BASI!!
dan wahai kalian para musisi indi jatinangor,
bergeraklah, satu padukan suara kalian,
mari kita bersama runtuhkan pameo bahwa
jatinangor adalah kota matinya para mahasiswa!
buktikan bahwa jatinangor bukanlah anak tiri KOTA KEMBANG!!
SO..FEELS FREE TO INVITE US TO UR PARTY !!
#CONTACT PERSON#
MOBILE:0856-141-9550 [judotenz]
[email protected]
#dance & be rock&roll with us!!#
last update (9 mei 2007, 19:02 pm by JUDOTENS )